Senin, 23 November 2015

Siang sobatku masih jumpa dengan admin yang akan bagikan informas seputar tips buat sobat pengguna Android. Seperti kita tau bahwa jejaring sosial facebook memang masih banyak digunakan dan kita tau bahwa di facebook ada fitur yang bernama autoplay video, dimana secara default dalam posisi aktif akan menguras kuota internet pengguna.

Nah kali ini admin akan bagian cara mematikan autoplay video di Facebook yang berbasis web dan aplikasi Android. Bagi yang sudah tau tentu tak perlu khawatir bagaimana mematikannya, dan jika yang belum tau bagaimana caranya silahkan ikuti langkah dibawah ini:

Mematikan Autoplay Video di  Facebook Pada Platform Web
  • Login seperti biasa kemudian klik ikon jarum di sisi kanan atas untuk tampilkan panel setting >> klik menu Settings/pengaturan.
  • Kemudian sobat akan menemukan menu Videos dan silahkan klik

  • Pada sisi kanan menu Videos akan ada dua panel pengaturan, pada panel Auto-play Videos ubah posisinya dari default ke Off. Finish, fitur autoplay video di Facebook sobat telah berhasil dimatikan


 Mematikan Autoplay Video di  Facebook Pada Aplikasi Android
  •  Bila sobat sudah punya aplikasinya maka langsung buka dan tap tombol menu di sisi sebelah kanan aplikasi (ikon garis tiga lapis) >> tap App Settings
  • Temukan menu Video plays automatically.
  • Kemudian tap dan ubah dari posisi On ke posisi Off atau ketika terhubung ke WiFi. 

Finish, mudah kan? Silahkan sobat praktekkan dan semoga artikel diatas bermanfaat bagi sobat ya!

  

0 komentar:

Translate

Entri Populer