Selasa, 23 Desember 2014

 

Jumpa lagi dengan admin yang akan share informasi seputar Android, pastinya hampir semua orang memiliki aplikasi WhatsApp sebagai media chatting atau aplikasi pesan instan.

Namun dalam penggunaannya masih ada yang bingung bagaimana cara mengganti nomor HP WhatsApp tanpa harus meng-install ulang aplikasi. Langsung saja berikut caranya :

- Jalankan aplikasi WhatsApp seperti biasa kemudian tap tombol pilihan Settings
- Pada jendela berikutnya silahkan tap menu Account.
- Kemudian tap Change Number.
- Maka sobat akan menerima peringatan seperti ini, tapi bila sudah yakni untuk ganti nomor HP WhatsApp langsung saja tap Next.


- Silahkan ketikkan nomor HP lama di form paling atas dan ketikkan nomor HP baru pada kolom kedua lalu tap Done.
- Maka WhatsApp akan kirimkan kode verifikasi ke nomor baru sobat, setelah SMS masuk biasanya WhatsApp akan mendeteksinya secara otomatis.

Sampai disini maka sobat sudah berhasil mengganti nomor HP WhatsApp tanpa perlu install ulang aplikasi. Selamat mencoba dan semoga informasinya bermanfaat!

  

0 komentar:

Translate

Arsip Blog

Entri Populer