Rabu, 01 April 2015


Bagi pengguna smartphone tentu sangat  menyukai layar yang berukuran luas atau lebar apalagi saat ini kebanyakan smartphone menggunakan layar sentuh atau touchscreen. Nah layar sentuh ini memang rawan, ada baiknya sobat harus pandai merawat smartphone .

Dilansir laman StuffTv, berikut ini beberapa tips bagaimana cara melindungi layar smartphone sobat dirumah!
 
- Ketahui Kerapatan Piksel Layar (PPI)

Mata manusia normal biasanya mampu melihat layar dengan ketajaman layar 860 PPI ukuran layar 4 inci, namun idealnya resolusi kerapatan layar bagi smartphone ialah 720 PPi. Jadi selalu coba beberapa smartphone sebelum membeli dan lihat yang terbaik dari semuanya.
Pengguna bisa melihat perbedaan resolusi dengan memegang dua smartphone secara berdampingan. Perlu diketahui bahwa semakin besar ppi maka semakin jernih pula layar tersebut dan semakin kecil ppi maka semakin buruk layar tersebut.

- Ketahui Berbagai Jenis Layar Smartphone

OLED, AMOLED, Super AMOLED, LCD, IPS LCD ini beberapa jenis panel layar yang ada dalam berbagai smartphone. Kualitas dari setiap panel layar itu pun berbeda-beda, biasanya panel layar kualitas terbaik akan dimiliki oleh smartphone dengan spesifikasi high-end.
 
LCD singkatan dari Liquid Crystal Display, smartphone panel layar IPS LCD tawarkan sudut pandang yang lebih baik, memakan lebih sedikit daya tahan baterai dan berikan visibilitas yang lebih baik di bawah sinar Matahari jika dibandingkan dengan layar TFT LCD.

- Fungsi Layar Melengkung

Layar melengkung seringkali dicap sebagai taktik penjualan smartphone yang dilakukan oleh perusahaan. Tak banyak yang mengetahui bahwa layar melengkung miliki manfaat tersendiri.
Layar melelngkung tawarkan sudut pandang yang lebih baik karena berfungsi sebagai refleksi serta mengurangi berbagai macam distorsi pada layar. Layar lengkung smartphone diklaim memancarkan cahaya agar tepat jatuh di bola mata.
Perlu diketahui, semakin besar layar smartphone akan mengakibatkan letak microfon menjadi jauh dari mulut pengguna. Namun layar lengkung pada smartphone akan membuat percakapan yang dilakukan melalui telefon akan lebih jernih.

- Lindungi dari Sinar Matahari

Panel layar smartphone bisa rusak bila terlalu lama dibiarkan terkena sinar Matahari langsung. Tidak akan butuh waktu lama smartphone dapat rusak jadi sebisa mungkin hindari memakai smartphone di bawah teriknya sinar Matahari.

- Jangan Biarkan Menyala Terlalu Lama

Jangan biarkan smartphone dalam keadaan layar menyala terlalu lama apalagi saat sedang tidak digunakan. Hidupkan fitur kunci layar sehingga tampilan smartphone akan otomatis mati bila tidak digunakan.
 
Cara terbaik menjaga kualitas layar smartphone dengan cara tidak tinggal pada tampilan layar yang sama pada smartphone selama lebih dari 20 menit.

- Bersihkan Layar dengan Cara Aman
Bila ada jejak sidik jari tertinggal pada layar smartphone, seka lembut layar ponsel dengan kain kering berbahan microfibre. Namun bila noda tersebut membandel, cobalah bersihkan dengan kain microfibre yang diberi sedikit air. Jangan lupa pula lepaskan baterai saat membersihkan layar dengan kain basah untuk mencegah korsleting terjadi.

Jangan pernah menggunakakan cairan pembersih pada ponsel, jenis layar tertentu bisa rusak oleh bahan kimia yang mungkin terkandung dalam larutan pembersih yang digunakan.


  

0 komentar:

Translate

Arsip Blog

Entri Populer