Kamis, 21 Maret 2019



Jakarta - Microsoft menyatakan siapa pun yang masih menggunakan perangkat Windows 10 mobile, atau dulunya disebut Windows Phone, harus segera beralih ke ponsel Android atau iPhone.
Hal itu dikarenakan Microsoft dipastikan bakal menghentikan seluruh update buat Windows Phone pada 10 Desember 2019. Persiapan pun perlu dilakukan pengguna dari jauh-jauh hari.
"Dengan Windows 10 Mobile berakhir dukungannya, kami merekomendasikan para konsumen agar pindah ke perangkat Android atau iOS," sebut Microsoft di websitenya.

Perusahaan yang dipimpin CEO Satya Nadella ini memang telah berinvestasi banyak di iPhone maupun Android, terutama dalam pengembangan produk Office. Mereka juga bermitra dengan Samsung dalam bentuk bundling Office di ponsel flagship.
Windows Phone dulu sempat digadang bakal merangsek ke papan atas. Sistem operasi ini pertama kali rilis di tahun 2010 dengan nama Windows Phone 7.
Microsoft bahkan mengakuisisi divisi ponsel Nokia di tahun 2014 senilai USD 7,6 miliar untuk memperkuat Windows Phone. Tapi platform ini pada akhirnya tak pernah menanjak pamornya.
Penyebab kegagalannya ditengarai ada beragam. Salah satunya adalah sangat kurangnya aplikasi yang tersedia jika dibandingkan Android atau iOS.


  

0 komentar:

Translate

Arsip Blog

Entri Populer